You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Anies Pastikan Tindaklanjut Rekomendasi Laporan PP APBD 2017
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Anies Siap Tindaklanjuti Rekomendasi Dewan Atas Perda Pertanggungjawaban APBD

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan siap menidaklanjuti sejumlah catatan yang disampaikan Banggar DPRD dalam rapat paripurna pengesahan Peraturan Daerah (Perda) tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2017 hari ini.

Dengan segala hormat, Insya Allah nanti kita akan respon

"Dengan segala hormat, Insya Allah nanti kita akan respons," ujar Anies usai menghadiri rapat paripurna, Rabu (25/7).di gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (25/7).

Pada kesempatan itu, Anies juga mengapresiasi atas kecermatan Banggar DPRD DKI Jakarta dalam mempelajari materi laporan pertanggungjawaban pelaksanaan APBD 2017 hingga memberikan persetujuan disahkan menjadi perda.

LKPJ APBD 2017 Diharapkan Jadi Acuan APBD-P 2018

"Untuk selanjutnya eksekutif segera menindaklanjuti berbagai saran, komentar, catatan-catatan dan rekomendasi dewan yang disampaikan," tandasnya.

Seperti diketahui, dalam rapat paripurna pengesahan Perda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2017, Banggar DPRD DKI memberikan sejumlah catatan.

Di antaranya  mendorong eksekutif melakukan rencana aksi perbaikan mekanisme proses pengadaan barang dan Jasa yang efisien dan efektif sekaligus memperbaiki mekanisme penghapusan aset.

Selain itu, DPRD DKI Jakarta juga meminta Gubernur agar segera mengangkat pejabat definitif untuk mengoptimalkan penyerapan anggaran serta menguatkan fungsi Bappeda dan Inspektorat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4007 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1744 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1553 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1416 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik